Pelatihan Jurnalistik Sebagai Pendukung Sistem Informasi Desa

Administrator 06 Juni 2018 08:55:28 WIB

Ringinharjo - (5/6/2018) Tim redaksi Sistem Informasi Desa se-Kabupaten Bantul mengikuti kegiatan pelatihan jurnalistik yang diadakan oleh Bappeda Kabupaten Bantul pada hari Selasa, 5 Juni 2018. Bertempat di ruang rapat Sasana Bawarasa gedung Bappeda lantai 3, acara dimulai pukul 09.30 WIB dengan diawali oleh sambutan dari pihak Bappeda. 

Sedangkan materi dalam kegiatan tersebut diisi oleh salah seorang jurnalistik senior dan kasi pelayanan dari Desa Sawahan Kecamatan Ponjong Kabupaten Gunungkidul. Isi dari materi pelatihan menekankan pada cara penulisan artikel yang benar, mulai dari menentukan informasi yang layak berita, realita di masyarakat, serta penulisan kalimat berita. Selain itu juga dijelaskan bagaimana proses pengelolaan SID sehingga dapat menjadi sumber informasi bagi masyarakat di pedesaan.

Diharapkan kedepannya pengelolaan sistem informasi desa di Kabupaten Bantul dapat lebih maju dan menjadi pusat dari segala informasi yang dibutuhkan masyarakat desa di Bantul.

 

*Paramitha

Komentar atas Pelatihan Jurnalistik Sebagai Pendukung Sistem Informasi Desa

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License